Selasa 26/7, Ketua DPRD Kabupaten Klungkung Anak Agung Gde Anom menghadiri persiapan Karya Pitra Yadnya di Banjar Pundukaha Kelod, Desa Bunga Mekar dan Banjar Gelagah, Desa Kutampi, Kecamatan Nusa Penida.Untuk upacara Pitra Yadnya yang dilaksanakan di Pundukaha Kelod diikuti oleh 19 sawa, sedangkan di Banjar Gelagah diikuti oleh 42 sawa dan untuk puncak pengabenan keduanya dilaksanakan pada tanggal yang sama yakni (29/7) mendatang.Kepada Prajuru dan Krama pengarep serta pengerombo, beliau berharap semoga seluruh rangkaian Upacara Pitra Yadnya tersebut dapat berjalan dengan lancar Labda Karya tur Rahayu Sareng sami.+4